Resmi Daftar ke KPU, Benny Laos: Kami Wakafkan Diri Kami untuk Membangun Maluku Utara

Benny Laos dan Sarbin Sehe resmi mendaftar ke KPU Malut sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Malut periode 2024-2029

Ternate, Koridorindonesia.id– Benny Laos dan Sarbin Sehe secara resmi terdaftar di KPU Maluku Utara sebagai Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara pada Kamis (29/08/2024).

Paslon dengan tagline “BERSAMA” tersebut diantarkan dengan ribuan pendukung, baik dari tim pemenangan, simpatisan, dan relawan yang terpantau Koridor memadati halaman depan KPU Malut di kelurahan Kota Baru, Ternate Tengah, Provinsi Maluku Utara.

Benny Laos dan Sarbin Sehe tiba di kantor KPU Malut sekitar pukul 16:30 Wit yang didampingi langsung oleh ketujuh pimpinan partai politik yakni, PKB, Demokrat, PAN, NasDem, Partai Buruh, dan juga Gelora.

Benny Laos pada kesempatan itu menyatakan, dirinya bersama Sarbin Sehe berkomitmen membangun dan memberikan harapan terbaik bagi Maluku Utara.

“Kami wakafkan diri kami untuk membangun Maluku Utara. Kami memohon restu kepada masyarakat untuk kami maju pada Pilkada 2024,” ujar Benny.

Benny Loas yang terbilang paham betul dengan sistem elektrol pemerintah, ketika menjabat sebagai Bupati Pulau Morotai 2017-2022 dengan pembangunan Morotai yang begitu pesat.

Terpisah, hari ke-3 KPU melakukan registrasi bakal Calon Gubernur Maluku Utara dan Wakil Gubernur Maluku, Paslon “BERSAMA” dan MK-BISA telah dinyatakan memenuhi syarat awal pendaftaran.

“Kedua pasangan calon “BERSAMA” dan MK-BISA sudah dinyatakan lengkap,  sementara untuk penetapan Calon Gubernur Maluku Utara bakal Diumumkan 22 September 2024″ ucapannya Mohtar Alting saat melakukan konferensi pers. (Fik*)